Himpunan
Mahasiswa Jurusan Manajemen Keuangan Syariah gelar kegiatan Paturay Tineung
pada Kamis, (13/09/2018) di Aula Student
Centre Lantai 1untuk melepas wisudawan/i MKS angkatan 2014. Acara yang
merupakan salah satu program kerja Bidang Kerjasama Pengembangan Pengabdian
Masyarakat (KPPM) ini mengusung tema ‘Sacangreud Pageuh, Sagolek Pangkek,
Pondok Jodo, Panjang Baraya.
Acara
ini diikuti oleh mahasiswa/i jurusan MKS yang akan melangsungkan wisuda pada
Sabtu, (15/09/2018). Acara tersebut juga dihadiri oleh Ketua Jurusan MKS, Deni
Kamaludin Yusup, Sekretaris Jurusan MKS, Dadang Husen Sobana, dan Ketua Ikatan Alumni MKS, Taufik Ridwan.
Ketua Bidang KPPM, KGS M. Nur Rahmadi dalam
prakatanya mengucapkan “Terima kasih kepada wisudawan dan wisudawati yang telah
bersedia hadir pada acara Paturay Tineung angkatan 2014”. Ia juga
berpesan semoga
ilmu yang telah di dapat di dunia perkuliahan dapat bemanfaat untuk masyarakat.
Pada saat
kegiatan Paturay Tineung, Ketua Umum HMJ MKS dalam prakatanya memberikan pesan
kepada wisudawan/i MKS angkatan 2014 agar jangan menjadikan pertemuan ini
sebagai pertemuan terakhir, karena tali silaturahmi itu harus tetap terjalin.
Acara paturay tineung tersebut sekaligus
memberikan penghargaan pada peraih Indeks Prestasi Komulatif (IPK) tertinggi
pada lulusan MKS 2014. Penghargaan tersebut diberikan kepada Retty Sugiarti
dengan IPK 3,95 dan Azis Surono dengan IPK 3,92.
Senada dengan Ketua Bidang KPPM, Ketua
Ikatan Alumni MKS, Taufik Ridwan dalam sambutannya mengucapkan “Selamat dan
Sukses untuk wisudawan yang akan wisuda, jangan lupa silaturahmi tetap dijaga”.
Selain itu ia juga mengatakan bahwa jurusan MKS adalah jurusan yang besar karena
lulusan MKS sangat terbuka luas mendapatkan pekerjaan serta sudah dibekali
skill, dan kompetensi untuk bersaing di dunia professional.
Ketua Jurusan Manajemen Keuangan Syariah,
Deni Kamaludin Yusup, dalam sambutannya menyampaikan apresiasi kepada mahasiswa
MKS yang menjadi mahasiswa terbaik. Selain itu beliau berujar mahasiswa MKS
memiliki kualitas diatas rata-rata yang lain, kualifikasi tinggi dan memiliki
potensi yang luar biasa. Ketua jurusan MKS juga memberikan pesan dalam
sambutannya “Jangan lupakan selalu menjaga silaturahmi dan jangan pernah kehilangan
identitas, pastikan semuanya kembali mengabdi ke masyarakat. Saya percaya anda
sudah diberi ruang dan kesempatan untuk menjadi manusia hanya tinggal menunggu
waktu yag tepat saja”. Pungkas Kajur MKS, Deni Kamaludin Yusup.
Kegiatan Paturay
Tineung dilanjutkan dengan persembahan dari Shouth MKS dan penampilan dari
angkatan MKS 2014. Kegiatan ini sekaligus menjadi ajang pemilihan Ketua
Koordinator IKA MKS angkatan 2014. Pada kegiatan tersebut sudah terpilih
saudara Aji Ramdani sebagai Ketua Koordinator IKA MKS 2014.
Reporter : Yumni Alfiah
No comments:
Post a Comment